Meng-Crop Photo Sesuai Selera di Power Point
Oleh : Asep Saepul Adha
Untuk yang biasa presentasi dengan membuat sendiri bukan tinggal edit karena beli dari seseorang atau perusahaan, saya berikan tipsnya bagaimana cara menambahkan (insert) photo pada power point sesuai dengan selera kita masih banyak yang belum paham. Bagaimana caranya memotong (crop) photo sesuai dengan bentuk yang kita inginkan, apakah berbentuk lingkaran, lonjong, segilima, dan lain-lain bahkan mungkin tidak beraturan. Kepada yang sudah paham, mohon di-skip saja ya.
Untuk tahap pertama kita buat yang bulat, lonjong, segilima atau segienam dahulu, karena bentuknya semuanya disediakan oleh ofice. Untuk yang agak rumit, mungkin pada tulisan berikutnya.
Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
Buka power point, klik yang kosong artinya bukan yang templat
Setelah di klik akan tampil seperti ini, dan buang atau delete saja yang untuk tulisannya.
Buatlah bentuk photo yang kita inginkan (lingkaran /Opal/Segilima dll) dengan mengklik Insert – klik shape – pilih bentuk (saya pilih yang bulat dulu)
Klik di slide yang kosong,
Kemudian rubahlah ukurannya sesuai dengan yang diinginkan, bisa dengan cara menarik salah satu sudutnya, kanan atas atau kanan bawah dan juga bisa dengan merubah ukuran yang ada pada Ribon di atas
Kemudian tambahkan (insert) photo yang akan kita tampilkan di slide power point dengan cara klik insert – picture – pilih photo (di galeri picture biasanya).
Kemudian jadikan satu dengan gambar yang sudah ada, posisinya jadikan dibelakang dengan cara klik Format – Send to Backward – Send to Back
Sesusikan ukuran photonya agar masuk ke bentuk gambar yang kita inginkan
Tekan Ctrl kemudian klik photo terus klik gambar/shapenya hingga bentuknya seperti di gambar ini (ingat urutannya ctrl – photo baru gambar/shape)
Klik Format yang warna kuning kemudian klik Merge Shapes pilih intersect
Setelah langkah itu maka eng ing eeeeng bentuk photo yang kita inginkan, akan terwujud
Selamat mencoba !
Biasanya kalau saya, lebih senang buatan sendiri daripada buatan orang lain.
Untuk Tutorial bentuk yang agak rumit, nampaknya harus sambil ngomong, yang jadi kendala saya belum bisa membuat video tutorialnya. Menunggu pelatihan yang diadakan oleh Komunitas KAUSAKu4NKRI, hehehe
Komentar
Posting Komentar